Mengintip Harga Bata Terbaru
Harga bata terbaru
– Bata tentunya menjadi salah satu jenis material yang memang tidak bisa
dipisahkan dalam bidang konstruksi.
Hal itu bukan tanpa sebab, mengingat fungsi utama bata
digunakan sebagai pondasi bangunan. Sehingga tak heran jika material yang satu
ini sangat mudah untuk kita jumpai di toko-tokok material. Harga bata dipasaran
sangat bervariasi, karena akan dibedakan berdasarkan jenis serta banyaknya
jumlah pesanan.
Nah, secara kebetulan juga pada kesempatan kali ini akan
membahas seputar daftar harga bata yang terbarunya. Maka dari itu, simaklah
baik-baik ulasannya di bawah ini.
Harga Bata Berdasarkan Jenis
Harga Bata Merah
- Bata merah kecil (ukuran 17 x 8 x 4 cm) : Rp 650 / buah
- Bata merah jumbo (ukuran 20 x x 5 cm) : Rp 950 / buah
- Bata merah
expose (ukuran 23 x 11
x 5 cm) : Rp 4.000 / buah
Baca Juga : Yuk, Kita Ketahui Jenis-jenis Pipa Paralon
Harga Batako
- Press Franco 3 lobang : Rp 1.200 / buah
- Batako Jogja : Rp 3.600 / buah
- Batako press lock : Rp 2.100 / buah
- Batako putih : Rp 3.600 / buah
- Batako semen : Rp 3.100 / buah
- Batako murni : Rp 2.900 / buah
- Batako press 3 lobang : Rp 1.200 / buah
Harga Bata Ringan (Bata Hebel)
- Bata ringan hebel : Rp Rp 720.000 / M3
- Bata ringan voscon : Rp 680.000 / M3
- Bata ringan (ukuran 10 x 20 x 60) : Rp 680.000 / pcs
- Bata ringan (ukuran7.5 x 20 x 60) : Rp 700.000 / pcs
- Bata ringan (ukuran10 x 20 x 60) : Rp 680.000 / M3
- Bata ringan (ukuran7.5 x 20 x 60) : Rp 680.000 / M3
Cara Memasang Bata Sendiri
Setelah mengetahui daftar harganya, mari kita lanjutkan ke
pembahasan berikutnya mengenai tata cara memasang bata sendirian.
1. Menyiapkan Alat-alat
Terdapat beberapa peralatan yang dibutuhkan untuk mendukung proses pemasangan bata merah seperti cangkul, Cetok, Benang, Waterpass Meteran, Palu, Selang air berukuran kecil, dan Penggaris.
2. Lakukan Pengukuran
Apabila peralatannya sudah
lengkap, maka kamu harus membuat acuan dengan menggunakan jidar yang berbahan
kayu atau aluminium. Pada acuan vertical, maka harus mengukurnya dengan lurus.
Sedangkan untuk acuan horizontal, kamu bisa menggunakan benang kasur yang
diberi pemberat bandul lot.
3. Menggunakan Selang Kecil
Untuk mengukur tinggi
pasangan bata merah pada satu sisi dan sisi lainnya, maka kamu harus
menggunakan selang air kecil. Kemudian isi selangnya dengan air yang sudah
diberi perwarna sebelumnya.
Selanjutnya kamu harus membuat spesi mortar fresh dengan menyesuaikan kebutuhan
pemasangan. Tidak disarankan untuk membuat adukan spesi yang terlalu banyak
jika belum dilakukan pemasangan. Pasalnya, spesi mortar akan mengeras karena
terdapat bahan semen sehingga menjadi kurang pas untuk pemasangan bahan dinding
tersebut.
4. Pemasangan Bata Baris Pertama
Kemudian mulai untuk
pemasangan pada baris pertama, dan jangan lupa untuk mematuhi pada ukuran
penggaris yang digunakan. Selain itu, sesekali kamu harus mengukurnya dengan
cara meneropong mata, dan pastikan jika pemasangannya sudah lurus.
Pemberian spesi mortar harus sama banyak dan sama tebal. Sebab jika berbeda, maka pemasangannya tidak akan rapi lho! Pemasangan bata merah harus bertahap. Dengan kata lain, kamu memasang seluas 1 meter ke samping dan 1 meter lagi ke atas. Lanjutkan cara yang sama hingga ke sisi lainnya.
Untuk informasi lengkap seputar jenis-jenis bata, silahkan klik tautan yang ada di bawah ini:
Review Jenis-jenis Batu Bata Beserta Spesifikasinya
5. Lakukan Pengecoran
Jika pemasangan batanya sudah
selesai, lakukan pengecoran pada tiang di sudut-sudutnya. Tak hanya praktis,
pengecoran ring balok pada sudut ruangan juga dapat memperkuat pasangan bata
merah.
Bagaimana, cukup mudah dan
simple bukan? Apabila dirasa tidak yakin, sebaiknya kamu menggunakan jasa
tukang yang memang ahli dibidangnya.
Demikianlah ulasan singkat mengenai daftar harga bata
sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan saat hendak membangun
atau merenovasi rumah.
Posting Komentar untuk "Mengintip Harga Bata Terbaru"